Sergai – 3 Murid MIS Al INSKA menorehkan prestasi yang cukup membanggakan pada ajang kompetisi KSM (Kompetisi Sains Madrasah) tingkat Sub Rayon pada Lomba Kompetisi Sain Madrasah (SM) di Rayon MIN 2 Serdang Bedagai yang diselenggarakan oleh Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) bekerja sama dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama secara daring pada Kamis (15/06/2023).
Kepala MIS Alwashliyah Insanul Kamil Ibuk Achirani,S.S, S.Pd dalam keteranganya menyampaikan apresiasi kepada para peserta didiknya yang telah mengikuti KSM, khususnya mereka yang telah berhasil meraih juara. Menurutnya prestasi ini cukup membanggakan, karena meski mereka belajar di madrasah saja namun mampu bersaing dengan siswa-siswa dari benerapa madrasah yang ada di Serdang Bedagai. “Sungguh saya bangga dan memberi apresiasi yang tinggi pada para murid yang telah berprestasi pada ajang KSM kali ini, semangatnya sangat tinggi” kata Ibuk Achirani, S.S, S.Pd.
Beliau juga memberikan apresiasi kepada guru mapel yang telah membimbing anak-anak sehingga memiliki kemampuan akademis yang membanggakan.“ Tidak lupa saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi pada para guru mapel yang telah sabar dan tekun membina dan mendampingi para siswa yang ikut kompetisi sehingga mereka meraih prestasi yang cukup membanggakan ini,” tambahnya.
Berikut nama-nama siswa yang berhasil meraih prestasi KSM Tingkat Sub Rayon pada Lomba Kompetisi Sain Madrasah (SM) di Rayon MIN 2 Serdang Bedagai:
MAPEL MM : =>
JUARA 1 : SARAH IZZATI
JUARA 3 : MIRZA UWAIS SITORUS
MAPEL IPA: => JUARA 3: AIRA ZAHRA
Dengan kata lain, Untuk Madrasah Alwashliyah Insanul Kamil dengan adanya perolehan prestasi bagi beberapa murid bukan hanya unggul dalam bidang Agama saja. Namun juga dalam bidang Sains dan teknologi murid MIS Al Inska juga mampu memperoleh prestasi dalam bidang Sains juga. Semangat terus untuk murid yang akan mewakili Sub Rayon di tingkat Kabupaten nantinya.
#misawikdihatiummat